Surabaya, potretrealita.com – Mengindahkan Bulan Suci Ramadhan 2025, seluruh personel Polsek Benowo Polrestabes Surabaya melakukan kegiatan bagi – bagi takjil bagi masyarakat yang melintas didepan Mako Polsek Benowo, Kamis (06/03/2025) sore.
Sebanyak 250 paket takjil yang dipersiapkan oleh Polsek Benowo dalam kegiatan tersebut. Kegiatan bagi – bagi takjil dipimpin langsung oleh Kapolsek Benowo, Kompol Didik Sulistyo, S.H., M.H., bersama Ketua Bhayangkari Ranting Benowo.
Kapolsek Benowo, Kompol Didik Sulistyo, S.H. M.H., mengatakan berkat rahmat Allah SWT, masih diberikan nikmat menjalankan ibadah Bulan Suci Ramadhan tahun ini. Dan alangkah baiknya mengisi Bulan Suci Ramadhan dengan kegiatan yang bermanfaat.
“Alhamdulillah, hari ini kami semua bisa membagikan takjil bagi masyarakat. Tujuannya yakni, agar saat terdengar adzan Maghrib, madyarakat yang masih dijalan, bisa langsung berbuka puasanya,” kata Kapolsek Benowo.
Masih kata Kompol Didik Sulistyo, Kegiatan sosial semacam ini, sudah sering dilakukan oleh seluruh Polsek Benowo meskipun bukan dalam Bulan Suci Ramadhan.
“Alhamdulillah, kami masih bisa berbagi. Terlebih dari apa yang kita miliki merupakan sebagiannya milik mereka. Apalagi kalau di Bulan Suci Ramadhan tentunya pahalanya berkali – kali lipat dari pada bulan – bulan biasanya,” terangnya.
“Semoga apa yang kami lakukan ini, dapat diterima oleh Allah SWT dan menjadi ladang kami semua dalam meraih pahala. Dan semoga kami dapat secara terus menerus melaksakan kegiatan – kegiatan sosial,” pungkasnya. (Sya)