Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Bekasi · 19 Feb 2025 11:36 WIB ·

LSM Trinusa Indonesia Laporkan Dirut Perumda Tirta Patriot Ke Bareskrim Polri, Terkait Dugaan Ijazah Palsu dan Penyalahgunaan Jabatan


 LSM Trinusa Indonesia Laporkan Dirut Perumda Tirta Patriot Ke Bareskrim Polri, Terkait Dugaan Ijazah Palsu dan Penyalahgunaan Jabatan Perbesar

Kota Bekasi, Potretrealita.com – 19 Februari 2025 LSM Triga Nusantara Indonesia DPC Kota Bekasi resmi melaporkan Direktur Utama Perumda Tirta Patriot, Ali Imam Faryadi, ke Bareskrim Mabes Polri atas dugaan pemalsuan ijazah dan penyalahgunaan jabatan yang berpotensi merugikan keuangan daerah.

Laporan ini didasarkan pada temuan LSM Triga Nusantara Indonesia yang mengindikasikan bahwa ijazah yang digunakan oleh Ali Imam Faryadi dalam proses seleksi jabatan diduga tidak sah. Dugaan tersebut semakin kuat dengan adanya berbagai kejanggalan dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Ketua DPC LSM Triga Nusantara Indonesia Kota Bekasi, Mandor Baya, menyatakan bahwa dalam kurun waktu dua tahun (2022-2024), terjadi lonjakan signifikan dalam harta kekayaan Ali Imam Faryadi sebesar 137,85%. Yang lebih mencengangkan, peningkatan kas pribadi mencapai 913,56%, menimbulkan dugaan kuat adanya aliran dana mencurigakan yang patut ditelusuri lebih lanjut.

“Kami menemukan indikasi kuat bahwa ada unsur gratifikasi atau tindak pidana pencucian uang (TPPU) dalam laporan kekayaan yang bersangkutan. Ini bukan sekadar kejanggalan administrasi, tetapi berpotensi sebagai tindak pidana korupsi yang merugikan masyarakat Bekasi,” tegas Mandor Baya.

Selain melaporkan kasus ini ke Bareskrim Mabes Polri, LSM Triga Nusantara Indonesia juga telah mengajukan permohonan audiensi kepada dinas terkait guna mendiskusikan langkah-langkah lebih lanjut dalam memastikan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah.

Masyarakat Kota Bekasi menunggu tindakan tegas dari aparat penegak hukum guna mengusut tuntas dugaan pemalsuan ijazah dan penyalahgunaan jabatan ini. LSM Triga Nusantara Indonesia berkomitmen untuk terus mengawal kasus ini hingga tuntas demi tegaknya supremasi hukum di Indonesia.
(Mul)

Artikel ini telah dibaca 120 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Sambut HUT Korpri ke-54, ASN Polda Jatim Ziarah ke TMP

20 November 2025 - 14:11 WIB

Istri Sah Adukan Suami ASN Dispendukcapil Gresik atas Dugaan Perselingkuhan dengan Rekan Kerja

20 November 2025 - 14:05 WIB

Upaya Balikkan Fakta Gagal: Hakim PN Gresik Menyatakan Gugatan Pelaku Kekerasan Seksual Tidak Dapat Diterima

20 November 2025 - 13:58 WIB

Operasi Zebra Semeru Polres Malang Gelar Ramp Check di Terminal Kepanjen

20 November 2025 - 07:58 WIB

Lapas Narkotika Pamekasan Apresiasi Mitra Kerja pada Peringatan Hari Bakti Imigrasi dan Pemasyarakatan

20 November 2025 - 01:18 WIB

Hadapi Musim Hujan dan Nataru, Polda Metro Jaya Tingkatkan Kesiapsiagaan Lewat Apel Siaga

20 November 2025 - 00:23 WIB

Trending di Jakarta
error: Content is protected !!