Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Nasional · 22 Agu 2023 13:18 WIB ·

Kapolsek Sukomanunggal Buka Lomba Tenis Meja Antar RW Se-Kelurahan Sukomanunggal


 Kapolsek Sukomanunggal Buka Lomba Tenis Meja Antar RW Se-Kelurahan Sukomanunggal Perbesar

Surabaya, Potretrealita.com – Masih dalam suasana memperingati Hari Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang ke 78 tahun 2023, warga Kel. Sukomanunggal, Kec. Sukomanunggal menggelar lomba tenis meja antar Rukun Warga (RW), Selasa (22/08/2023) malam.

Dalam lomba tenis meja yang digelar di Balai RW 3 Jalan Donowati tersebut, dibuka langsung oleh Kapolsek Sukomanunggal, Kompol Didik Sulistyo, S.H., M.H., dengan memukul bola pertama.

Kegiatan positif tersebut sangat diapresiasi oleh perwira dengan 1 melati emas dipundaknya itu. Dimana, selain berolahraga untuk menyehatkan badan, lomba tersebut dapat mempererat tali persaudaraan antar warga.

“Kita akan terus mendukung kegiatan – kegiatan masyarakat yang positif. Terlebih dalam segi olahraga,” terang perwira yang hobi dengan olahraga badminton dan tenis meja itu.

Mantan Kanit lantas Polsek Karangpilang itu berharap, kegiatan lomba olahraga semacam ini, dapat dicontoh oleh warga RW dari Kelurahan yang lain namun berada di wilayah Kec. Sukomanunggal.

“Dengan adanya kegiatan positif, kami yakin masyarakat tidak akan melakukan tindakan yang negatif, salah satu contohnya tidak terpengaruh oleh peredaran narkoba,” ungkapnya.

“Ini kegiatan positif yang patut dicontoh oleh warga yang lain. Apalagi, saat ini masih dalam suasana memperingati HUT NKRI. Semoga, ditahun – tahun berikutnya lebih banyak lomba yang berhubungan dengan olahraga,” pungkasnya.

Dalam kegiatan lomba tenis meja antar RW se-Kelurahan Sukomanunggal itu, terpantau lancar, meriah dan aman terkendali serta tidak ada gangguan. (Syaiful)

Artikel ini telah dibaca 16 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dua Hari, Dua Kasus: Satresnarkoba Pasuruan Kota Sita Ganja dan Sabu

27 Januari 2026 - 15:36 WIB

31,62 Gram Shabu Diamankan, Polisi Bekuk Bandar dan Tiga Pengguna di Surabaya

27 Januari 2026 - 15:26 WIB

1.050 Motor Sitaan Dipamerkan, Polrestabes Surabaya Buka Bazar Ranmor Sesi Kedua

27 Januari 2026 - 15:19 WIB

Diduga “Cleo” Sebagai Pelaku Penipuan Pinjol, Korban Pinjol Lapor ke Polrestabes Surabaya

27 Januari 2026 - 15:04 WIB

Produk Bayi Diduga Rusak Terpajang di Rak, Toko Makmur New 08 Disorot

27 Januari 2026 - 14:59 WIB

Indonesia di Persimpangan Davos: Menjadi Pemain Utama atau Sekadar Pion Catur Perdamaian?

27 Januari 2026 - 14:46 WIB

Trending di Jakarta
error: Content is protected !!