Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Malang · 28 Jan 2026 10:05 WIB ·

Tingkatkan Keselamatan, Polda Jatim Cek Jalur Rawan Kecelakaan dan Bencana di Malang


 Tingkatkan Keselamatan, Polda Jatim Cek Jalur Rawan Kecelakaan dan Bencana di Malang Perbesar

Malang, Potretrealita.com – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jawa Timur bersama Satlantas Polres Malang melakukan pemetaan daerah rawan kecelakaan (blackspot), troublespot, serta wilayah rawan bencana di Kabupaten Malang, Selasa (27/1/2026).

Kasubdit Kamsel pada Ditlantas Polda Jatim, AKBP Edith Yuswo Widodo mengatakan kegiatan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi untuk meningkatkan keselamatan dan kelancaran arus lalu lintas selama meningkatnya mobilitas masyarakat.

“Kami lakukan pemetaan untuk meningkatkan keselamatan dan kelancaran arus lalu lintas terlebih ini menjelang Ramadhan yang mana mobilitas masyarakat juga meningkat,” ujar AKBP Edith.

AKBP Edith menyebut kegiatan ini juga merupakan langkah preventif untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas.

“Bulan Ramadhan dan Idul Fitri sudah dekat,jadi kami ingin jalur – jalur yang rawan baik kecelakaan maupun bencana alam dapat diantisipasi dengan tindakan dari kepolisian demi keamanan dan kelancaran mobilitas masyarakat,” pungkas AKBP Edith.

Salah satu lokasi yang ditinjau yakni ruas Jalan Sutomo, Kecamatan Lawang, yang masuk kategori blackspot.

Tim juga mengecek wilayah troublespot dan daerah rawan bencana di Jalan Kepuharjo, Kecamatan Karangploso, yang kerap menjadi perhatian saat kondisi cuaca ekstrem.

Sementara itu Kasatlantas Polres Malang AKP Muhammad Alif Chelvin Arliska menambahkan bahwa pemetaan ini penting untuk mengetahui secara langsung kondisi di lapangan.

Menurut AKP Chelvin, dari pemetaan tersebut bisa dirumuskan langkah-langkah pencegahan yang tepat, baik dari sisi rekayasa lalu lintas maupun edukasi kepada masyarakat.

AKP Chelvinasil mengatakan pemetaan akan menjadi bahan koordinasi lintas instansi, termasuk dengan pemerintah daerah dan pemangku kepentingan lainnya.

“Kami juga berkoordinasi dengan Dishub, Jasa Raharja, serta perangkat desa agar penanganan di titik rawan bisa dilakukan secara terpadu dan berkelanjutan,” jelasnya.

Masih kata AKP Chelvin, Satlantas Polres Malang Polda Jatim berkomitmen terus meningkatkan upaya keselamatan berlalu lintas melalui pendekatan preemtif dan preventif.

“Terlebih ini dalam momentum menjelang Ramadan yang biasanya diikuti peningkatan aktivitas masyarakat,” terangnya.

Ia berharap dengan pemetaan dan sinergi ini, potensi kecelakaan dan dampak bencana di jalan raya dapat diminimalisir, sehingga masyarakat merasa lebih aman dan nyaman saat berkendara. (Mul)

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Polisi Tanamkan Kesadaran Tertib Lalu Lintas pada Anak Lewat Program Polsanak

28 Januari 2026 - 10:11 WIB

2.317 Pelajar Terlayani, Polres Probolinggo Gencarkan Program Makan Bergizi Gratis

28 Januari 2026 - 09:57 WIB

Sopir Bus Harapan Jaya Ditetapkan Tersangka Kasus Laka Beruntun di Kediri

28 Januari 2026 - 09:46 WIB

Pelarian Berakhir di Manyar, DPO Gangster 19 Tahun Dibekuk Polisi

28 Januari 2026 - 09:36 WIB

Ditagih Tak Dibayar, Nomor Diblokir: Pria Asal Sampang Nekat Habisi Korban

28 Januari 2026 - 09:28 WIB

Praperadilan Kasus Malapraktik Bongkar Penyidikan ‘Tersendat’ di Polres Bangkalan

28 Januari 2026 - 09:19 WIB

Trending di Bangkalan
error: Content is protected !!