Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Curanmor · 25 Jan 2025 03:43 WIB ·

Satreskrim Polrestabes Surabaya Beserta Jajaran Polsek Berhasil Mengamankan 19 Tersangka Curanmor


 Satreskrim Polrestabes Surabaya Beserta Jajaran Polsek Berhasil Mengamankan 19 Tersangka Curanmor Perbesar

Surabaya, Potretrealita.com – Satreskrim Polrestabes Surabaya beserta jajaran Polsek hari ini, tepat 12 hari setelah pengungkapan kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) sebelumnya, kami kembali melaporkan hasil kerja keras kami telah menangkap dan memproses 32 tersangka yang kini tengah menjalani proses hukum, pemberkasan, hingga nantinya memasuki tahap persidangan.

Sebagaimana komitmen saya di awal, kami menyatakan perang terhadap pelaku curanmor. Oleh karena itu, saya memohon dukungan penuh dari seluruh masyarakat Kota Surabaya untuk bersama-sama meminimalisir peluang terjadinya tindak pidana ini. Mari kita tingkatkan penjagaan dan pengamanan lingkungan masing-masing.

“Sebagai aparat, selain melakukan langkah pencegahan, kami juga akan terus menindak tegas para pelaku curanmor. Hari ini, kami berhasil mengamankan 19 tersangka baru dari berbagai wilayah di Surabaya. Dari pemeriksaan awal, diketahui bahwa dari 19 tersangka ini, 10 di antaranya adalah residivis yang mengulangi perbuatannya. Kepada para residivis, saya tegaskan bahwa ini adalah kesempatan terakhir untuk berhenti melakukan kejahatan,” tegas Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Luthfie.

Dari hasil penyelidikan bahwa pengungkapan 19 tersangka ini terlibat dalam 49 tempat kejadian perkara (TKP). Beberapa tersangka bahkan terlibat di dua hingga tiga TKP sekaligus. Untuk itu, kami memastikan bahwa setiap kasus akan diberkaskan satu per satu agar memberikan efek jera sekaligus mempermudah proses hukum.

Barang bukti yang berhasil diamankan dalam pengungkapan kali ini meliputi 12 sepeda motor. Kami masih terus mencari unit-unit lain yang terkait, dengan harapan dapat dikembalikan kepada para pemiliknya yang telah bersusah payah membelinya.

Saya ingatkan kembali kepada para pelaku curanmor berhenti sekarang juga atau tinggalkan Kota Surabaya. Jika tidak, kami tidak akan segan-segan mengambil tindakan tegas dan terukur sesuai dengan ancaman yang kalian lakukan.

Dalam upaya pencegahan, kami juga telah berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan Satpol PP untuk mengevaluasi titik-titik rawan. Langkah-langkah strategis dan modifikasi pengamanan akan dilakukan guna menciptakan lingkungan yang lebih aman.

“Polrestabes Surabaya berkomitmen penuh dalam memberantas kejahatan ini demi memberikan rasa aman kepada masyarakat. Mari kita bersama-sama menjaga Kota Surabaya dari ancaman curanmor,” pungkas Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Luthfie. (gus)

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Polda Jatim Berhasil Ungkap MinyaKita Palsu, Dua Home Industry di Sampang dan Surabaya Digrebek

13 Maret 2025 - 14:24 WIB

Benarkah RJ Penggelapan Mobil Di Polsek Bubutan Berjalan Sesuai SOP? Berikut Penjelasan Kapolsek

12 Maret 2025 - 16:17 WIB

Makmurkan Masjid: Polsek kenjeran Laksanakan Sholat Subuh Berjamaah di Masjid Wali Songo Jl. Nambangan Surabaya

12 Maret 2025 - 14:24 WIB

Satresnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Perak Amankan Seorang Penjaga Warkop Kedapatan Simpan Ganja Kering

12 Maret 2025 - 14:18 WIB

Diduga Tidak Memiliki Ijin Pemasangan Tiang Dari My Republik Menuai Protes Dari Masyarakat

12 Maret 2025 - 14:07 WIB

Safari Ramadan: Bhabin Kel Bulak Ajak Warga Jaga Kamtibmas dan Cegah Perang Sarung

12 Maret 2025 - 05:37 WIB

Trending di Nasional
error: Content is protected !!