Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Nasional · 30 Jan 2025 11:20 WIB ·

Kapolres Sumenep Tabur 12 Ribu Benih Ikan, Dukung Program Ketahanan Pangan


 Kapolres Sumenep Tabur 12 Ribu Benih Ikan, Dukung Program Ketahanan Pangan Perbesar

Sumenep, Potretrealita.com – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Kapolres Sumenep, AKBP Henri Noveri Santoso, S.H., S.I.K., M.M., menabur 12.000 benih ikan di kolam Polres Sumenep Polda Jatim, Jl Urip Sumoharjo No.35 Desa Pabian Kecamatan Kota Sumenep Kabupaten Sumenep, Rabu (29/1/2025).

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakapolres Sumenep Kompol Masyhur Ade.,S.I.K.,M.H, Pejabat Utama Polres Sumenep, Ketua Bhayangkari Cabang Sumenep, serta pengurus Bhayangkari.

Sebanyak 12.000 benih ikan yang terdiri dari ikan lele dan nila dilepaskan ke dalam empat kolam yang telah disiapkan.

Dalam sambutannya, Kapolres Sumenep menyampaikan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Sumenep.

“Penaburan benih ikan ini diharapkan bisa menjadi contoh bagi masyarakat untuk turut serta dalam budidaya perikanan guna meningkatkan ketahanan pangan,” ujarnya.

Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi sarana edukasi bagi anggota Polres Sumenep Polda Jatim dan masyarakat sekitar tentang pentingnya pemanfaatan sumber daya alam secara berkelanjutan.

Dengan adanya program ini, Polres Sumenep menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan sekaligus mendorong pemanfaatan lahan secara produktif. (Mul)

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ketum DPP PJS Kunjungi Jambi, Perkuat Langkah Jadi Konstituen Dewan Pers

19 April 2025 - 04:37 WIB

Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Pengamanan Serentak Ibadah Jumat Agung di Sejumlah Gereja di Surabaya

18 April 2025 - 12:57 WIB

Polres Madiun Amankan Pasangan Kekasih Diduga Pembuang Bayi di Pilangkenceng

18 April 2025 - 12:53 WIB

Patroli Dialogis dan Bakti Religi di Gereja, Polres Situbondo Beri Rasa Aman Jelang Perayaan Paskah

18 April 2025 - 12:50 WIB

Polresta Sidoarjo Bentuk Pokdarkamtibmas Wujud Sinergi Masyarakat dan Polri Ciptakan Kamtibmas Kondusif

17 April 2025 - 18:02 WIB

Amankan Ibadah Paskah, Polres Probolinggo Siagakan Personel di Gereja

17 April 2025 - 17:59 WIB

Trending di Nasional
error: Content is protected !!