Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Nasional · 6 Jan 2025 06:46 WIB ·

Polda Jatim Perketat Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru, Sejumlah Titik Dilakukan Penyekatan


 Polda Jatim Perketat Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru, Sejumlah Titik Dilakukan Penyekatan Perbesar

Surabaya, Potretrealita.com – Menyambut malam pergantian tahun baru 2025, Polda Jawa Timur memperketat pengamanan dan penyekatan di berbagai titik strategis.

Langkah ini dilakukan untuk memastikan kelancaran lalu lintas dan mencegah potensi gangguan keamanan di wilayah Jawa Timur.

Hal itu seperti disampaikan oleh Dirlantas Polda Jawa Timur, Kombes Pol Komarudin usai kegiatan rilis akhir tahun 2024 di Gedung Mahameru, Senin (30/12).

Dikatakan oleh Kombes Komarudin, penyekatan dilakukan di beberapa lokasi strategis, termasuk perbatasan provinsi dan jalur utama.

“Kami telah memetakan daerah rawan kemacetan dan potensi gangguan selama libur Nataru,” ujar Kombes Komarudin.

Dikatakan oleh Kombes Komarudin, Polda Jatim juga bekerja sama dengan Dinas Perhubungan dan Satpol PP untuk menjaga ketertiban dan mencegah masuknya barang terlarang.

Selain itu, titik rawan kemacetan seperti Jalan Ahmad Yani Surabaya, Bundaran Waru Sidoarjo, dan Jalur Pantura Probolinggo juga mendapat perhatian khusus.

Kawasan wisata populer, seperti Kawah Ijen dan Bromo, dipantau untuk mencegah gangguan selama liburan.

Pos pengamanan dan pelayanan didirikan di tempat ibadah, pusat perbelanjaan, dan destinasi wisata yang ramai dikunjungi masyarakat.

Pos ini menjadi pusat koordinasi dan layanan bagi warga yang membutuhkan bantuan atau informasi.

“Kami berharap masyarakat mematuhi aturan lalu lintas dan arahan petugas di lapangan,”tambah Kombes Komarudin.

Dengan pengamanan yang intensif, Polda Jatim optimistis perayaan pergantian tahun baru akan berlangsung aman dan nyaman.

Masyarakat juga diimbau untuk turut menjaga ketertiban demi kelancaran perayaan.

“Mari rayakan Natal dan Tahun Baru dengan aman dan tertib bersama keluarga,” pungkasnya. (Mul)

Artikel ini telah dibaca 20 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ketum DPP PJS Kunjungi Jambi, Perkuat Langkah Jadi Konstituen Dewan Pers

19 April 2025 - 04:37 WIB

Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Pengamanan Serentak Ibadah Jumat Agung di Sejumlah Gereja di Surabaya

18 April 2025 - 12:57 WIB

Polres Madiun Amankan Pasangan Kekasih Diduga Pembuang Bayi di Pilangkenceng

18 April 2025 - 12:53 WIB

Patroli Dialogis dan Bakti Religi di Gereja, Polres Situbondo Beri Rasa Aman Jelang Perayaan Paskah

18 April 2025 - 12:50 WIB

Polresta Sidoarjo Bentuk Pokdarkamtibmas Wujud Sinergi Masyarakat dan Polri Ciptakan Kamtibmas Kondusif

17 April 2025 - 18:02 WIB

Amankan Ibadah Paskah, Polres Probolinggo Siagakan Personel di Gereja

17 April 2025 - 17:59 WIB

Trending di Nasional
error: Content is protected !!