Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Bawaslu · 3 Des 2024 10:56 WIB ·

Polres Gresik Periksa Kesehatan Petugas Pengamanan KPU dan Bawaslu


 Polres Gresik Periksa Kesehatan Petugas Pengamanan KPU dan Bawaslu Perbesar

Gresik – Demi menjaga kesehatan dan kesiapan personel, Polres Gresik menggelar pemeriksaan kesehatan bagi petugas pengamanan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gresik maupun Bawaslu pada Selasa (3/12/2024). Langkah ini dilakukan untuk memastikan setiap personel tetap prima dalam menjalankan tugasnya.

Pemeriksaan kesehatan dipimpin oleh Kepala Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Kasidokkes) Polres Gresik, Iptu Sugioto, bersama tim medis. Kegiatan ini mencakup pengecekan tekanan darah, suhu tubuh, serta evaluasi kondisi fisik umum. Selain itu, tim medis juga memberikan vitamin dan edukasi terkait kesehatan kepada personel.

Kapolres Gresik, AKBP Arief Kurniawan, menegaskan pentingnya kesiapan fisik dan mental para petugas pengamanan.

“Kesehatan personel adalah prioritas kami. Dengan kondisi yang prima, mereka dapat menjalankan tugas dengan optimal, terutama dalam menjaga stabilitas keamanan dalam tahapan Pemilu serentak 2024” ujar Kapolres.

Menurutnya, pemeriksaan rutin ini juga merupakan wujud komitmen Polres Gresik untuk memberikan perlindungan maksimal, tidak hanya kepada masyarakat, tetapi juga kepada anggota yang bertugas di lapangan.

“Kami ingin memastikan setiap personel dalam kondisi terbaik agar dapat memberikan pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat,” tambahnya.

Para personel menyambut positif kegiatan ini. Mereka merasa terbantu dengan kehadiran tim medis di lokasi tugas, yang memungkinkan deteksi dini terhadap potensi gangguan kesehatan.

Polres Gresik berencana melakukan pemeriksaan serupa secara berkala selama masa pengamanan berlangsung. Upaya ini diharapkan dapat mendukung kelancaran proses demokrasi serta memastikan kualitas pengamanan tetap terjaga hingga tahapan Pemilu selesai. (gus)

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Polresta Sidoarjo Bentuk Pokdarkamtibmas Wujud Sinergi Masyarakat dan Polri Ciptakan Kamtibmas Kondusif

17 April 2025 - 18:02 WIB

Amankan Ibadah Paskah, Polres Probolinggo Siagakan Personel di Gereja

17 April 2025 - 17:59 WIB

FKAUB Malang dan PJS Jatim Tandatangani MoU, Perkuat Nilai Toleransi Lewat Media

17 April 2025 - 15:01 WIB

Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan Terima Kunjungan Penelitian Mahasiswa UWK Surabaya Terkait Pembinaan dan Hak Integrasi

17 April 2025 - 13:42 WIB

Tinjau GT Banyudono dan Exit Tol Taman Martani, Kakorlantas Tekankan Kolaborasi Pengelolaan Lalu Lintas

17 April 2025 - 11:43 WIB

Polri Siaga Amankan Ibadah Jumat Agung dan Perayaan Paskah 2025

17 April 2025 - 11:38 WIB

Trending di Jakarta
error: Content is protected !!