Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Nasional · 15 Jan 2026 05:50 WIB ·

HUT ke-1 Kodim 0830/Surabaya, TNI–Polri–Pemkot dan Warga Gelar Kerja Bakti di Kapasan


 HUT ke-1 Kodim 0830/Surabaya, TNI–Polri–Pemkot dan Warga Gelar Kerja Bakti di Kapasan Perbesar

Surabaya, Potretrealita.com — Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-1 Kodim 0830/Surabaya tidak berhenti pada seremoni belaka. Semangat pengabdian justru diwujudkan melalui aksi nyata di tengah masyarakat. Bertempat di Jalan Gembong III, Kelurahan Kapasan, warga RW 5 bersama 3 Pilar Kecamatan Simokerto menggelar kerja bakti massal peduli kebersihan lingkungan, Kamis (15/1/2026).

Kegiatan difokuskan pada pembersihan saluran air dan perantingan pohon sebagai langkah antisipatif mencegah banjir sekaligus menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan aman bagi warga. Sejak pagi hari, aparat TNI, Polri, pemerintah kecamatan, hingga masyarakat tampak berbaur tanpa sekat dalam suasana gotong royong.

Danramil Simokerto bersama jajaran Koramil hadir dan terlibat langsung dalam kegiatan tersebut. Kapolsek Simokerto turut turun ke lapangan bersama jajaran Polsek untuk memastikan kegiatan berjalan lancar sekaligus menunjukkan dukungan Polri terhadap kepedulian lingkungan dan kedekatan dengan masyarakat.

Camat Simokerto didampingi Kasi Pembangunan dan Kasi Trantib memantau jalannya kerja bakti. Ia menegaskan bahwa kerja kolaboratif lintas sektor menjadi kunci memperkuat kualitas lingkungan sekaligus soliditas antara pemerintah dan masyarakat di tingkat akar rumput.

Kehadiran Lurah Kapasan bersama Kasi Trantibang dan staf kelurahan semakin memperkuat sinergi wilayah. Ketua RW 5, pengurus RW dan RT, KSH, serta warga setempat menunjukkan partisipasi aktif dan antusiasme tinggi. Dukungan juga datang dari Ketua LPMK, Karang Taruna Kecamatan, tokoh masyarakat, hingga unsur ormas seperti FKPPI dan Banser yang ikut ambil bagian secara langsung.

Untuk menunjang kelancaran kerja bakti, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya memberikan bantuan skywalker yang digunakan untuk proses perantingan pohon di sepanjang lokasi. Selain itu, jajaran Satpol PP, staf pembangunan, DD, dan SITANGGAL Kecamatan Simokerto membantu memastikan kegiatan berlangsung tertib dan efektif.

Momentum HUT ke-1 Kodim 0830/Surabaya ini menjadi bukti bahwa komitmen pengabdian TNI menyentuh langsung masyarakat. Sinergi 3 Pilar bersama warga RW 5 Kapasan diharapkan dapat menjadi contoh positif dalam membangun budaya gotong royong serta kepedulian terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan. (H.niman)

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Absensi Lalu Pulang? Oknum ASN Pejagan Dituding Langgar Disiplin

15 Januari 2026 - 09:52 WIB

Panen Raya Pemasyarakatan 2025, Rutan Kelas I Surabaya Sumbang Lele untuk Korban Banjir Sumatra

15 Januari 2026 - 09:38 WIB

Duta Pemuda Pancasila Hadiri Sandor Kesenian Madura, Wujud Pelestarian Budaya di Tengah Masyarakat Perkotaan

15 Januari 2026 - 05:40 WIB

Soal Siswa Dipulangkan Hadiri Resepsi Guru, Kadisdik: Tidak Boleh Terulang!

14 Januari 2026 - 12:31 WIB

PAC Pemuda Pancasila Tambaksari–Simokerto Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas di Surabaya

14 Januari 2026 - 10:51 WIB

BEM Ultimatum Kampus: Fasilitas Buruk hingga Administrasi Tak Transparan

14 Januari 2026 - 09:24 WIB

Trending di Bangkalan
error: Content is protected !!