Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Nasional · 8 Okt 2025 07:19 WIB ·

Sambang Pelanggan Jadi Sarana Komunikasi Terbuka Perumda Air Minum Surya Sembada dengan Warga Pacar Kembang Surabaya


 Sambang Pelanggan Jadi Sarana Komunikasi Terbuka Perumda Air Minum Surya Sembada dengan Warga Pacar Kembang Surabaya Perbesar

Surabaya, Potretrealita.com – 4 Oktober 2025. Perumda Air Minum Surya Sembada Kota Surabaya melaksanakan kegiatan Sambang Pelanggan yang berlangsung di Balai RW 11 Pacar Kembang, Surabaya. Kegiatan Sambang Pelanggan merupakan forum temu yang bertujuan mempererat komunikasi antara Perumda Surya Sembada dengan masyarakat. Peserta yang hadir meliputi ketua RW 11, RT, tokoh masyarakat dan perwakilan warga. Dengan begitu, suara warga Pacar Kembang diharapkan dapat terwakili sekaligus memperkuat sinergi dalam menjaga kualitas pelayanan.

Kegiatan dihadiri oleh jajaran manajemen, di antaranya Saptarini, Manajer Tata Usaha dan Hubungan Masyarakat, Danang Wulandono, Manajer Hubungan Pelanggan, serta Tim Pelayanan Teknis Timur beserta jajaran terkait lainnya.

Saptarini, menyampaikan bahwa kegiatan Sambang Pelanggan menjadi wadah penting untuk mendengarkan aspirasi masyarakat secara langsung. “Melalui forum ini, kami ingin membuka ruang komunikasi dua arah. Keluhan maupun saran yang disampaikan masyarakat akan kami jadikan bahan evaluasi serta dasar dalam meningkatkan kualitas pelayanan,” ujarnya.

Bagian inti acara diisi dengan sesi tanya jawab antara warga dan pihak Perumda. Dalam kesempatan ini, warga menyampaikan sejumlah aspirasi terkait distribusi air.

Ana Nasir, warga Pacar Kembang Gang 5 menyampaikan keluhan tentang air yang keluar jam 1 malam, serta pelayanan online yang terkesan ribet. Ana Nasir juga menyampaikan dasar penentuan tarif PAM berdasarkan apa. “Kami di Pacar Kembang 5 Gang Buntu ini beda-beda tarifnya walaupun alamat sama satu gang, dasarnya apa?” ujar Ana Nasir. Selain Ana Nasir, Jektiono dari Pacar Kembang 5 F juga mengeluhkan tentang air yang kurang lancar sejak sebulan ini.

Menanggapi hal tersebut, Danang Wulandono, Manajer Hubungan Pelanggan menegaskan bahwa petugas akan berkoordinasi dengan bagian teknis dan mengecek ke lokasi mengenai penyebab air kurang lancar tersebut. Pelayanan Perumda ini tujuannya untuk memenuhi kebutuhan masyarakat secara luas. Hal ini sekaligus menjadi bagian dari peningkatan pelayanan air ke warga Kota Surabaya dalam jangka panjang. “Mengenai tarif bu Ana yang tidak sama dengan tetangga itu perlu kami lihat dulu data NJOP (Nilai Jual Objek Pajak), daya listrik, guna persil, dll. Untuk pelayanan online/ Aplikasi CIS akan dijelaskan cara pengaduannya oleh Tim Humas yang sudah siap di belakang Bapak/Ibu,” ungkap Danang.

Melalui kegiatan ini, Perumda Air Minum Surya Sembada berharap terjalin komunikasi yang lebih terbuka dan sinergi yang lebih kuat antara perusahaan dengan warga Kota Surabaya. Dengan adanya ruang dialog ini, setiap keluhan, masukan, maupun saran dapat ditampung secara langsung sehingga menjadi dasar perbaikan dan peningkatan kualitas layanan. Perusahaan berkomitmen untuk terus menghadirkan pelayanan air minum yang andal, merata, dan berkelanjutan bagi seluruh warga Kota Surabaya. (gus)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

RAMPAS Gelar Edukasi Literasi Keuangan dan Perlindungan Perempuan di Surabaya, Dorong Kesetaraan dan Pencegahan KBG

28 November 2025 - 01:36 WIB

Polresta Malang Kota Gandeng UMM Gencarkan Roadshow Anti-Bullying

27 November 2025 - 23:01 WIB

Polisi Bersihkan Tempat Ibadah dan Rumah Warga Terdampak Abu Vulkanik Semeru

27 November 2025 - 22:57 WIB

Dialog Literasi Kebangsaan STIK Angkat Isu Etika Moral dalam Transformasi Birokrasi Polri

27 November 2025 - 22:53 WIB

Pelayanan Polri Terhadap Unjuk Rasa Lebih Adaptif, Wakapolri: “Semua Berbasis Kajian, Riset, dan Masukan Publik”

27 November 2025 - 22:49 WIB

Tutup Apel Kasatwil 2025, Wakapolri: Titik Awal Ekspektasi Publik Agar Polri Semakin Humanis dan Responsif

27 November 2025 - 22:44 WIB

Trending di Jakarta
error: Content is protected !!