Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Nasional · 10 Agu 2025 13:20 WIB ·

Polresta Sidoarjo Gelar Gerakan Pangan Murah Serentak di 18 Kecamatan


 Polresta Sidoarjo Gelar Gerakan Pangan Murah Serentak di 18 Kecamatan Perbesar

Sidoarjo, Potretrealita.com – Polresta Sidoarjo Polda Jatim bersama stake holder terkait,melaksanakan Gerakan Pangan Murah (GPM) menyeluruh di wilayah Kabupaten Sidoarjo.

Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing menyampaikan, bahwa Gerakan Pangan Murah yang dilakukan merupakan sebagai wujud kehadiran Polri untuk Masyarakat.

Gerakan pasar murah ini sudah dimulai pada hari Jumat (8/8) yang lalu dengan melibatkan seluruh Polsek yang ada di jajaran Polresta Sidoarjo Polda Jatim.

“Kami hadir untuk masyarakat bukan hanya untuk Kamtibmas dan penegakan hukum namun juga dalam menjaga stabilitas harga bahan pokok dan ketersediaan pangan, khususnya beras, di tengah fluktuasi harga pasar,” kata Kombes Pol Christian Tobing, Minggu (10/8).

Untuk harga beras jenis SPHP di GPM ini dipatok dibawah harga eceran tertinggi.

Untuk distribusinya kata Kombes Christian telah dilakukan serentak oleh Polresta Sidoarjo dan 18 polsek jajaran dengan mengoptimalkan peran Bhabinkamtibmas dan Babinsa agar dapat menyasar ke warga yang membutuhkan di tingkat pelosok desa

Gerakan Pangan Murah menjadi langkah strategis jangka pendek untuk menahan laju inflasi pangan serta memperkuat sinergi antara pemerintah, Polri, dan lembaga pangan dalam menjaga stabilitas harga di tingkat konsumen.

Adanya program ini, disambut baik warga Sidoarjo yang tampak antusias membeli beras meskipun jumlah pembelian dibatasi tiap orang.

Siti Fatikhah, warga yang mendatangi mobil patroli Polisi dengan bak terbuka membawa beras SPHP kemasan 5 kilogram mengaku senang adanya penjualan beras berkualitas baik dengan harga terjangkau ini.

“Alhamdulillah, terbantu sekali meski pembelian dibatasi,”ungkap Siti. (Mul)

Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

RAMPAS Gelar Edukasi Literasi Keuangan dan Perlindungan Perempuan di Surabaya, Dorong Kesetaraan dan Pencegahan KBG

28 November 2025 - 01:36 WIB

Polresta Malang Kota Gandeng UMM Gencarkan Roadshow Anti-Bullying

27 November 2025 - 23:01 WIB

Polisi Bersihkan Tempat Ibadah dan Rumah Warga Terdampak Abu Vulkanik Semeru

27 November 2025 - 22:57 WIB

Dialog Literasi Kebangsaan STIK Angkat Isu Etika Moral dalam Transformasi Birokrasi Polri

27 November 2025 - 22:53 WIB

Pelayanan Polri Terhadap Unjuk Rasa Lebih Adaptif, Wakapolri: “Semua Berbasis Kajian, Riset, dan Masukan Publik”

27 November 2025 - 22:49 WIB

Tutup Apel Kasatwil 2025, Wakapolri: Titik Awal Ekspektasi Publik Agar Polri Semakin Humanis dan Responsif

27 November 2025 - 22:44 WIB

Trending di Jakarta
error: Content is protected !!