Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Nasional · 3 Agu 2025 04:32 WIB ·

Dalam Rangka -HUT- Ke.80 Warga Donokerto Baru D Menggelar Berbagai Macam Perlombaan Khas 17 Agustus 1945


 Dalam Rangka -HUT- Ke.80 Warga Donokerto Baru D Menggelar Berbagai Macam Perlombaan Khas 17 Agustus 1945 Perbesar

Surabaya, Potretrealita.com – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia terasa begitu kental di lingkungan warga Donokerto Baru Gang. D RT 02 RW 06, Kelurahan Kapasan, Kecamatan Simokerto Kota Surabaya. Sabtu malam (2/8/2025), suasana berubah meriah dengan digelarnya berbagai macam lomba khas 17 Agustus untuk anak-anak, juga ibu-ibuk

Acara ini digelar sebagai bentuk syukur atas nikmat kemerdekaan yang telah diraih oleh bangsa Indonesia sejak 1945. Ketua pelaksanaan Karang Taruna Donokerto Baru Gang. D. Nurul mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada seluruh warga yang telah berpartisipasi dan mendukung suksesnya kegiatan lomba tersebut.

“Terima kasih banyak kepada seluruh warga yang ikut meramaikan dan mendukung kelancaran acara. Antusiasme warga luar biasa, terutama anak-anak dan ibu-ibu yang sangat semangat mengikuti lomba,” ujar Nuril di lokasi perlombaan

Adapun berbagai jenis lomba yang digelar di antaranya adalah Air sesat, Tarik kerupuk, Serbu kelereng, Misteri box, Karet mania juga lomba-lomba yang lain

Kegiatan ini bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga menjadi momen penting untuk mempererat rasa persaudaraan antar warga.

Hj. Seyniyah, selaku sekretaris RT 02 RW 06, menegaskan bahwa kegiatan ini adalah simbol penghormatan atas perjuangan para pahlawan.

“Lomba ini bukan hanya soal meriah-meriahan, tetapi juga menjadi momentum mengenang perjuangan para pahlawan kita yang rela mengorbankan jiwa dan raganya demi kemerdekaan Indonesia. Ini bagian dari cara kita menghargai perjuangan tersebut,” ucap Ibu RT

Di sela-sela kegiatan, Ketua RT 02 RW 06, Nuril, menambahkan bahwa lomba Agustusan sudah menjadi tradisi tahunan yang selalu dinanti warga.

“Ini sudah menjadi warisan dari generasi ke generasi. Kita ingin terus menjaga semangat gotong royong dan nasionalisme melalui kegiatan sederhana namun bermakna seperti ini,” kepada awak media.

Ia menambahkan bahwa penting bagi generasi muda untuk mengetahui bahwa kemerdekaan Indonesia tidak diraih dengan mudah. Perjuangan para pahlawan yang begitu gagah berani perlu selalu dikenang dan dihormati.

Dengan semarak lomba yang diadakan, warga berharap semangat cinta tanah air terus tumbuh dalam jiwa generasi muda. Kegiatan seperti ini dinilai efektif dalam menanamkan nilai-nilai kebangsaan, semangat persatuan, dan gotong royong yang menjadi ciri khas masyarakat Indonesia. (Mul)

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

RAMPAS Gelar Edukasi Literasi Keuangan dan Perlindungan Perempuan di Surabaya, Dorong Kesetaraan dan Pencegahan KBG

28 November 2025 - 01:36 WIB

Polresta Malang Kota Gandeng UMM Gencarkan Roadshow Anti-Bullying

27 November 2025 - 23:01 WIB

Polisi Bersihkan Tempat Ibadah dan Rumah Warga Terdampak Abu Vulkanik Semeru

27 November 2025 - 22:57 WIB

Dialog Literasi Kebangsaan STIK Angkat Isu Etika Moral dalam Transformasi Birokrasi Polri

27 November 2025 - 22:53 WIB

Pelayanan Polri Terhadap Unjuk Rasa Lebih Adaptif, Wakapolri: “Semua Berbasis Kajian, Riset, dan Masukan Publik”

27 November 2025 - 22:49 WIB

Tutup Apel Kasatwil 2025, Wakapolri: Titik Awal Ekspektasi Publik Agar Polri Semakin Humanis dan Responsif

27 November 2025 - 22:44 WIB

Trending di Jakarta
error: Content is protected !!