Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Nasional · 1 Jul 2025 12:40 WIB ·

Wujud Sinergitas, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Diserbu Kejutan HUT Bhayangkara ke-79 dari Tiga Satuan TNI


 Wujud Sinergitas, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Diserbu Kejutan HUT Bhayangkara ke-79 dari Tiga Satuan TNI Perbesar

Tanjungperak, Potretrealita.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79, sejumlah instansi TNI dari tiga matra melaksanakan kunjungan kehormatan ke Markas Komando Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Kegiatan ini menjadi wujud nyata soliditas dan sinergitas antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Surabaya Utara.

Kunjungan pertama dilakukan oleh Komando Distrik Militer (Kodim) 0830/Surabaya Utara yang dipimpin langsung oleh Dandim 0830/Surabaya Kolonel Inf. Didin Nasruddin Darsono. Setibanya di Mapolres Pelabuhan Tanjung Perak, rombongan langsung disambut hangat oleh Kapolres AKBP Wahyu Hidayat, S.I.K., M.H. beserta jajaran Pejabat Utama (PJU).

Dalam suasana penuh keakraban, Dandim menyampaikan ucapan selamat Hari Bhayangkara ke-79. ‘Kami berharap agar sinergitas antara TNI dan Polri semakin kuat dalam menghadapi tantangan keamanan ke depan,” ujar Kolonel Inf. Didin Nasruddin Darsono.

Tak ketinggalan, Pangkalan Utama TNI AL V (Lantamal V) juga melakukan kunjungan serupa. Danpomal Lantamal V Letkol Laut (PM) Andre Thomas Alexander didampingi sejumlah pejabat Lantamal V antara lain Dansatrol, Kaprimkopal, Kasatkom, Kadisfaslan, dan Kadisang juga mengucapkan selamat secara langsung.

Pada kesempatan itu, Danpomal menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kerja keras Polri, khususnya Polres Pelabuhan Tanjung Perak, dalam menciptakan stabilitas keamanan wilayah pelabuhan dan sekitarnya.

Tak ketinggalan, jajaran Detasemen Polisi Militer V/4 Surabaya (Denpom V/4) dipimpin oleh Dandenpom Mayor Cpm Adrian Syapri Putra N., S.H., didampingi Wadandenpom Kapten Cpm Try Wibowo, S.S.T. Han.

Selain pemberian ucapan selamat, kegiatan ini juga diwarnai dialog santai antara pimpinan kedua instansi. “Selain memberi ucapan selamat, kami juga sempat dialog membahas upaya peningkatan kerja sama dan koordinasi dalam penegakan hukum serta pengamanan di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak,” ujar Dandenpom Mayor Cpm Adrian Syapri Putra

Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Wahyu Hidayat mengatakan kehadiran personel TNI ini mencerminkan bahwa soliditas antara TNI dan Polri bukan sekadar simbolik. “Kunjunhan ini juga menjadi wujud nyata kolaborasi antarlembaga negara dalam menjaga keamanan nasional,” ujar AKBP Wahyu Hidayat.

Perayaan Hari Bhayangkara ke-79 kali ini pun menjadi momentum untuk memperkuat jalinan kerja sama lintas sektoral, terutama di wilayah Surabaya yang merupakan kawasan strategis nasional. “Dengan tetap mengedepankan koordinasi dan komunikasi yang baik, TNI dan Polri diharapkan terus menjadi garda terdepan dalam menjaga keutuhan dan kedamaian bangsa,” pungkas AKBP Wahyu Hidayat. (Mul)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kakorlantas Apresiasi Kinerja Jajaran Dorong Transformasi Digital ETLE dan Modernisasi Pelayanan Lalu Lintas

13 Oktober 2025 - 17:14 WIB

Pernikahan Anak Pimpinan Media Nasional Dihadiri Ucapan Selamat dari Sejumlah Pejabat Kepolisian

13 Oktober 2025 - 13:42 WIB

Kabel Telkom raib,Proyek U-Ditch Asal Jadi – Dalang Pencurian Harus Diusut Tuntas

13 Oktober 2025 - 09:31 WIB

Ditpolairud Polda Jatim Kampanyekan Laut Sehat Nelayan Kuat

13 Oktober 2025 - 09:26 WIB

Gelar KRYD Polres Kediri Kota Amankan Ranmor Tidak Sesuai Spektek

13 Oktober 2025 - 09:22 WIB

Tiga Terduga Pelaku Kasus Narkoba Jenis Sabu Di Bawean Gresik Dikirim ke Polres

13 Oktober 2025 - 09:15 WIB

Trending di Gresik
error: Content is protected !!