Surabaya, Potretrealita.com – Pada Selasa malam (26/09/2023), Organisasi Masyarakat (Ormas) ALDERA memberikan bantuan cepat kepada Muhammad Jufri Yandi, warga Jalan Surtikanti Gang 1 Surabaya, yang mengalami insiden tertusuk mata kail pancing di tangannya.
Peristiwa ini terjadi saat korban sedang membersihkan rumahnya. Tanpa sengaja, kail pancing tersebut menancap di tangannya, menyebabkan rasa sakit yang luar biasa.
Merasa kesakitan, Muhammad Jufri segera menghubungi Wahid, Penasehat Ormas ALDERA, untuk meminta bantuan.
Wahid langsung berkoordinasi dengan Ketua Umum ALDERA, Hj. Niman. Tanpa menunda waktu, Ketua Umum bersama Penasehat ALDERA segera mengantar korban ke RS Husada Prima yang terletak di Jalan Karang Tembok Surabaya, didampingi oleh istri Muhammad Jufri.
“Ormas ALDERA selalu siap siaga membantu masyarakat, baik siang maupun malam. Kami akan terus mengawal dan memberikan dukungan kepada siapa pun yang membutuhkan,” ujar Hj. Niman saat mendampingi korban di rumah sakit. (26/9/24)
Berkat bantuan cepat ALDERA, Muhammad Jufri segera mendapatkan penanganan medis di RS Husada Prima. Hingga berita ini diturunkan, korban dalam kondisi stabil. (Niman)