Menu

Mode Gelap
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengar Aspirasi Warga Tanah Kali Kedinding Saat Jum’at Curhat Tim Jihandak Brimob Polda Jatim Evakuasi Temuan Granat Nanas Di Desa Talkandang Situbondo Patroli Samapta Berbagi Bantu 20 Sak Semen Untuk Pembangunan Masjid At Taqwa Situbondo 950 Personel Gabungan Diterjunkan, Polrestabes Surabaya Amankan Demo Ojol Berkas Penggelapan Honor BPD Karang Gayam Masuk Kejari, L-KPK Apresiasi Kinerja Polres Sampang

Jawa Timur · 12 Feb 2024 11:03 WIB ·

Gunakan Kapal Patroli, Probolinggo Kota Kawal Distribusi Logistik Pemilu 2024 ke Pulau Gili Ketapang


 Gunakan Kapal Patroli, Probolinggo Kota Kawal Distribusi Logistik Pemilu 2024 ke Pulau Gili Ketapang Perbesar

Probolinggo, Potretrealita.com – Distribusi logistik Pemilu 2024 yang mulai dilakukan hari ini, Senin (12/2/2024) mendapatkan pengawalan ketat personel Polres Probolinggo Kota bersama Kodim 0820.

Kapolres Probolinggo Kota AKBP Wadi Sa’bani yang memimpin langsung pengawalan mengatakan untuk pengiriman ke Pulau Gili Ketapang digunakan dua unit kapal penyeberangan yang dikawal satu kapal cepat milik Satpolairud.

“Ada 115 kotak suara dan logistik pelengkap hari ini didistribusikan untuk 23 TPS yang tersebar di satu-satunya Pulau wilayah administriasi Kabupaten Probolinggo,”ujar AKBP Wadi Sa’bani,Senin (12/2).

Untuk mengantisipasi agar tidak kena air, semua kotak suara tersebut juga dibungkus dengan plastik.

Kapolres Probolinggo Kota menjelaskan bahwa pengamanan ini merupakan komitmen Polri agar Pemilu 2024 berjalan dengan aman.

”Pengawalan ini untuk memastikan bahwa logistik Pemilu 2024 ke Pulau Gili Ketapang dapat terdistribusi dengan aman,”ujarnya.

Khusus untuk Pulau Gili Ketapang,lanjut AKBP Wadi Sa’bani, Polres Probolinggo Kota menerjunkan 5 personil pengamanan dan 1 perwira pengendali yang dibantu dengan kehadiran babinsa dari Kodim 0820 serta Linmas.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Probolinggo, Lukman Hakim mengatakan, jumlah DPT di pulau itu mencapai sekitar 6 ribu. Sementara total penduduknya sekitar 10 ribu jiwa.

“Pada pemilu sebelumnya tingkat partisipasi mencapai sekitar 83 persen, sudah jauh dari taget nasional sebetulnya, yakni 77 persen. Untuk Pemilu kali ini, tingkat partisipasi didorong untuk mencapai 87 persen ,” katanya. (Mulyadi)

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ketum DPP PJS Kunjungi Jambi, Perkuat Langkah Jadi Konstituen Dewan Pers

19 April 2025 - 04:37 WIB

Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Pengamanan Serentak Ibadah Jumat Agung di Sejumlah Gereja di Surabaya

18 April 2025 - 12:57 WIB

Polres Madiun Amankan Pasangan Kekasih Diduga Pembuang Bayi di Pilangkenceng

18 April 2025 - 12:53 WIB

Patroli Dialogis dan Bakti Religi di Gereja, Polres Situbondo Beri Rasa Aman Jelang Perayaan Paskah

18 April 2025 - 12:50 WIB

Polresta Sidoarjo Bentuk Pokdarkamtibmas Wujud Sinergi Masyarakat dan Polri Ciptakan Kamtibmas Kondusif

17 April 2025 - 18:02 WIB

Amankan Ibadah Paskah, Polres Probolinggo Siagakan Personel di Gereja

17 April 2025 - 17:59 WIB

Trending di Nasional
error: Content is protected !!