Sampang, Potretrealita.com – Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH minggu (31/12) sore memimpin apel persiapan pengamanan malam pergantian tahun 2023/2024 di lapangan Wira Manunggal Wicaksana Mapolres Sampang.
Apel persiapan pengamanan diikuti Wakapolres Sampang Kompol Jalaludin SH, PJU Polres Sampang, Perwira, Bintara Polres Sampang dan 1 peleton personil Kodim 0828 Sampang, 1 peleton personil Satpol PP dan 1 peleton personil Dishub Pemkab Sampang.
Dalam apel tersebut, Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH membacakan amanat Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur Inspektur Jenderal Polisi Drs. Imam Sugianto M.Si.
Di awal amanatnya Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Imam Sugianto M.Si mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh anggota yang telah melaksanakan pengamanan malam Natal termasuk pengamanan Natal Nasional di Gereja Bethani yang berlangsung aman dan kondusif.
Irjen Pol Drs. Imam Sugianto M.Si juga mengucapkan terima kasih kepada personil yang mengikuti apel pada sore ini dimana telah meluangkan waktu dan tenaga di tengah-tengah waktu berkumpul dengan keluarga dan kesibukan lainnya untuk melaksanakan tugas mulia yaitu memberikan pengamanan dan pelayanan kepada masyarakat yang akan merayakan malam pergantian tahun.
Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Imam Sugianto M.Si menjelaskan kepada seluruh peserta apel bahwa berdasarkan mapping kerawanan yang telah dilakukan ada beberapa prediksi gangguan Kamtibmas yang harus diantisipasi antara lain ancaman terorisme dan radikalisme, ancaman sabotase, penyalahgunaan Narkoba, pesta Miras, aksi perusakan fasilitas umum, aksi kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor), tawuran antar kelompok pemuda / antar kampung, balap liar, kemacetan dan kecelakaan lalu lintas.
Selain itu ancaman bencana alam seperti banjir, tanah longsor sebagai dampak dari musim penghujan juga menjadi perhatian Irjen Pol Drs. Imam Sugianto M.Si dalam amanatnya.
Guna mendukung keberhasilan dalam pelaksanaan tugas pengamanan malam pergantian tahun 2023/2024, Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Imam Sugianto M.Si memberikan 6 penekanan kepada seluruh peserta apel, yaitu sebagai berikut :
1. Siapkan mental dan fisik serta jaga kesehatan dan niatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa.
2. Tingkatkan kepekaan, kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam melaksanakan pengamanan dan antisipasi terhadap kemungkinan terjadinya aksi teror dan kriminalitas yang memanfaatkan momentum perayaan tahun baru 2024.
3. Laksanakan pengamanan secara profesional dan humanis, berikan pelayanan terbaik, lengkapi Sarpras dan perlengkapan perorangan yang memadai serta lakukan penugasan anggota dengan buddy system.
4. Laksanakan penegakkan hukum secara profesional dan proposional serta bertindaklah secara tegas namun humanis terhadap setiap pelanggaran hukum yang berpotensi menimbulkan gangguan Kamtibmas.
5. Mantapkan kerjasama, sinergi, dan soliditas para pihak yang terlibat demi keberhasilan pelaksanaan pengamanan.
6. Siapkan tim siaga bencana beserta perlengkapannya untuk antisipasi terjadinya bencana hydrometeorologi.
Di akhir sambutannya Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Imam Sugianto M.Si mengucapkan selamat tahun baru 2024 dan mendoakan semoga kedepannya kesuksesan dan kebahagiaan akan senantiasa menyertai kita bersama di tahun 2024 mendatang.
Selesai pelaksanaan apel kesiapan pengamanan malam pergantian tahun di Mapolres Sampang, Kasi Humas Polres Sampang Ipda Sujianto SH menyampaikan bahwa apel ini merupakan rutinitas di akhir tahun untuk memberikan pengamanan kepada seluruh masyarakat yang akan merayakan di wilayah Kabupaten Sampang.
Tidak hanya di Mapolres Sampang, apel kesiapan pengamanan malam pergantian tahun juga dilaksanakan serentak di 14 Polsek jajaran Polres Sampang bersama instansi terkait di wilayah hukumnya.
Ipda Sujianto SH mengatakan bahwa pengamanan akan dimulai pada pukul 19.00 Wib dengan menggelar ratusan personil gabungan TNI-Polri dan Pemkab Sampang di simpul-simpul jalan masuk ke wilayah Sampang kota dan tempat keramaian masyarakat.
Kasi Humas Polres Sampang Ipda Sujianto SH berharap masyarakat Kabupaten Sampang untuk bersama-sama Polri ikut menjaga kondusifitas wilayah agar selalu aman, damai kondusif di malam pergantian tahun 2023/2024. (Sujai)