Surabaya, Potretrealita.com – Polrestabes Surabaya mengadakan acara giat Konferensi Pers akhir tahun 2023 di dalam Gedung M Yasin pada hari Jumat (29/12/23).
Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Dr. Pasma Royce, S.I.K., M.H. yang di dampingi oleh Wakapolrestabes Surabaya AKBP Wimboko, S.I.K., M.Si. Kabag Ops, Kasatreskrim, Kasatlantas dan PJU lainnya.
Saat kegiatan acara tersebut Kapolrestabes Surabaya menyampaikan bahwa dengan datangnya tahun 2024 Surabaya bisa menjadi lebih aman dan kondusif dibanding tahun-tahun sebelumnya.
“Data gangguan Kamtibmas pada tahun 2023 telah diungkap 1.974 dan untuk Kasus Curat naik di bandingkan dengan tahun sebelumnya,” ungkapnya.
Kasus 3C sebanyak 64 kasus, dengan berbeda-beda kasus, yang pertama kasus Pembunuhan Bayi, dan Penganiayaan Berat, Mafia Tanah, Judi Online sebanyak 13 kasus dan Pengeroyokan 2 kasus, dengan modus operandi merampas dan memukul merusak kunci pintu dan pagar rumah
“Kasus narkoba pada tahun 2023, ada 29 yang sudah di Release, dengan jumlah total semua tersangka 787, kasus Carnophen sebanyak 186.000 butir dan kasus Tembakau Gorila sebanyak 49.19 gram, total sabu-sabu dengan total sebanyak 238,861 kg kemudian Pil Extacy total sebanyak 25,743 butir,” lanjutnya
Sedangkan untuk jumlah kejadian kecelakaan lalu lintas pada tahun 2023, jumlah laka 1.263 meninggal dunia 161, luka berat 20 korban luka ringan sebanyak 1.722
Data penindakan balapan liar Satlantas Polrestabes Surabaya total tindakan knalpot brong yang sudah membuat bising orang dan juga menganggu para pengguna jalan, maupun menganggu ketertiban masyarakat sebanyak 1.348 kali.
Data kegiatan unras pada tahun 2022 sebanyak 551, dan tahun 2023 naik
kegiatan masyarakat menjelang tahun politik dan kegiatan kesenian 2.620.
“Kegiatan Harkambtibmas tahun 2023 Tim Anti Bandit Jatanras Polrestabes Surabaya, Operasi Cipkon Patroli Objek Vital, penyekatan batas Kota, khususnya dari luar Surabaya masuk kedalam Surabaya takut membuat hal-hal yang tidak memungkinkan dan bisa menjadi menganggu ketertiban dan kenyamanan masyarakat khusus nya Kota Surabaya,” terangnya. (gus)